Penghargaan Bhakti Koperasi kepada Bupati Demak Oleh Kementerian Koperasi dan UKM RI

Kepedulian Pemerintah Kabupaten Demak terhadap pemberdayaan Koperasi dan UKM selama ini telah menjadi sorotan dari Kementerian Koperasi dan UKM RI. Maka dalam kesempatan peringatan Hari Koperasi yang ke 73 Bupati Demak HM. Natsir oleh Kementerian Koperasi dan UKM RI menerima penghargaan Bhakti Koperasi dan UKM. Penghargaan ini diberikan atas kontribusi dan perhatian HM. Natsir kepada pemberdayaan Koperasi dan UKM di Kabupaten Demak. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia di Hotel Boulevard, Tangerang Banten. Selain Bupati Demak HM. Natsir, penghargaan ini diberikan kepada 60 tokoh pemberdayaan Koperasi dan UKM seluruh Indonesia.

Pada kesempatan tersebut juga diberikan penghagaan kepada KSP Pringgodani Mandiri Desa Gajah Kecamatan Gajah Kabupaten Demak sebagai Koperasi Berprestasi Tingkat Nasional Kategori Koperasi Simpan Pinjam. Penghargaan ini diberikan kepada 60 koperasi berprestasi di seluruh Indonesia dengan kategori Koperasi Simpan Pinjam, Koperasi Produsen, Koperasi Konsumen dan Koperasi Jasa. Hadir dalam acara tersebut seluruh jajaran Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia, Ketua Dewan Koperasi Indonesia.

Pada kesempatan tersebut Menteri Koperasi dan UKM RI menegaskan bahwa pemberdayaan Koperasi dan UKM sebagai pilar ekonomi bangsa perlu di dukung oleh peran serta semua pihak guna meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dan bangsa.

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.

Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Demak

Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Demak
KEPALA DINDAGKOP UKM KAB. DEMAK

BANNER

UMKM Demak Go On LineSILAKOPPemerintah Kabupaten DemakPPID Kabupaten DemkaNomor Induk KoperasiInstagramFacebookSP4NLAPOR

POLLING

Apakah kendala utama yang dihadapi UMKM?
  Pemasaran
  Pelatihan
  Peralatan Produksi
  Permodalan